Giat OpsLantas

Menjelang Pengamanan Arus Mudik di Kota Tegal, Kapolres Cek Kesiapan Jalur

jateng.tribratanews.com, Kota Tegal – Jelang Ops Ramadniya pengamanan lebaran mendatang, Kepolisian Resor Tegal Kota Polda Jawa Tengah bersama Pemerintah Kota Tegal dan instansi terkait melakukan pengecekan persiapan jalur mudik lebaran 2017. Rabu (31/05/2017)

Kapolres Tegal Kota AKBP Semmy Ronny Thabaa,SE mengungkapkan pengecekan mulai dari Kaligangsa. kemudian menginventalisir bagian- bagian yang harus ditindak lanjuti dengan upaya-upaya, skema-skema yang akan digunakan untuk mengurai kepadatan arus lalu lintas.

“Kita cek kesiapan jalannya, sarpras seperti U-turn dan simpang simpang. Kita survey, kita estimasi tempat pergelaran personil, berapa banyak anggota yang harus kita tempatkan diposisi posisi yang memberikan manfaat terhadap bagaimana mengamankan Kamseltibcarlantas,”urai Kapolres

Menurutnya dalam hal ini pihaknya akan bersinergi dengan Dinas perhubungan Kota Tegal, ada rambu-rambu lalu lintas yang juga akan pasang, contohnya rambu penunjuk arah, pengisian BBM, Kanalisasi dan lain-lain.

Lebih lanjut Kapolres menyampaikan, nanti di pintu tol Brexit Brebes Timur berkoordinasi dengan Polred Brebes, di pintu tol akan kita pasang petunjuk-petunjuk memberikan info awal kepada pemudik bahwa sekian meter ada terminal, ada Pom Bensin.

“Di jalingkut, kita akan berkoordinasi dengan Pertamina akan ada Pom Bensin Portable, sehingga pemudik tidak panik dengan mencari Pom Bensin yang dapat menimbulkan kepadatan,”ungkapnya.

Sementara Kapolres juga menjelaskan di sepanjang jalur yang 12 km wilayah pantura Kota Tegal akan ditempatkan 4 Pos pelayanan dan ada 14 Pos Pantau. “Hari ini setelah kita lakukan survey, kemungkinan ada penambahan,”jelasnya.

Ditambahkan, sebagai leading sektor, Satuan laluntas Polres Tegal Kota telah melakukan berbagai persiapan sebulan yang lalu dimana Water Barrier akan diganti dengan besi permanen yang dilas kakinya, dicor, sehingga tidak mudah untuk dipindahkan.

“Selain penempatan personil, U-turn akan memberikan manfaat besar untuk mengatasi titik-titik macet, trouble sport, putar balik kendaraan dan lain lain,”imbuhnya

Selain itu, pihaknya  bersama Pemerintah Kota Tegal juga berupaya mempersiapkan jalur alternatif bagi pemudik yang akan kearah purwokerto yaitu dari sumur panggang pantura belok ke kanan dan terus keselatan melewati kelurahan Bandung Tegal Selatan.

( Humas Polres Tegal Kota )

Berita Terkait