Binkam

Antisipasi Kejahatan dan Kebakaran, Sat Binmas Polres Rembang Pasang Himbauan

jateng.tribratanews.com , Rembang – Jaga kekhusukan bulan suci ramadhan, Kasat Binmas Polres Rembang AKP Suwaji,SH bersama Anggota  melakukan pemasangan spanduk himbauan yang dipasang ditempat umum dan keramaian Selasa ( 30/05/17 ) pukul 09.00 wib.
Kegiatan yang dilakukan Sat Binmas Polres Rembang untuk melakukan patroli dialogis serta pemasangan spanduk himbauan, ditempat-tempat srategis yang mudah dibaca dan dimengerti oleh masyarakat luas khususnya masyarakat wilayah kabupaten Rembang
Pemasangan spanduk himbauan tersebut untuk mengingatkan kepada warga masyarakat untuk lebih berhati-hati dan waspada terhadap pelaku kejahatan maupun untuk mencegah terjadinya musibah kebakaran, “kata Kasat Binmas Polres Rembang
Berbagai spanduk bertuliskan himbauan kamtibmas terpasang diberbagai sudut kota. Dalam spanduk yang bertulislan Bagi Rumah yang ditinggalkan  shalat Tarawih pastikan rumah sudah aman ( terkunci ) dan hindari bahaya kebakaran ,matijkan kompor,kipas angin maupun antisipasi kerawan  serta dilarang membuat,menjual,membeli,menyimpan,membunyikan petasan maupun sejenisnya yang akan membahayakan diri sendiri maupun orang lain, mari kita jaga bersama-sama ke sucian bulan ramadhan dengan memperbanyak amal ibadah. Semoga wilayah Rembang  tidak ada gangguan Kamtibmas kata  Kasat Binmas Polres Rembang

Berita Terkait