jateng.tribratanews.com, Rembang – 26 Bintara Remaja Polres Rembang yang ditempatkan di Sat Sabhara dan perwakilan anggota Sat Sabhara Polres Rembang mendapatkan pelatihan menambal ban tubelles sepeda motor yang dilaksanakan di halaman Polres Rembang , Selasa (30/5) Pukul. 08.45 wib
Pelatihan dengan menghadirkan tenaga pelatih bernama Ade Bery Zan Kristiawan dari Ban Maju Rembang tersebut mempraktekkan cara menambal ban Tubelles sepeda motor . Pelatihan ini memang unik dan baru pertama kali digelar di Polres Rembang dan di awasi langsung oleh Kapolres Rembang AKBP Sugiarto SH,SIK,MSi
Pelatihan kilat tentang cara efektif dan efesien dalam penambalan ban tubeless, khususnya ban sepeda motor yang bocor tanpa perlu melepas ban seperti yang dilakukan selama ini dengan cara konvensional
Tambal ban tubeless cara kerjanya cepat, ringan dan keuntungan yang jauh lebih besar diperoleh ketimbang mengerjakan tempel ban konvensional (ban masak) yang mesti terlebih dahulu membuka ban yang bocor dari sepeda motor tambah pelatih Ade Bery Zan Kristiawan
Dalam pelatihan tersebut Kapolres mengatakan pelatihan tambal ban tubelles hari ini merupakan program PROMOTER dan untuk mendukung kegiatan sesuai motto Polres Rembang HEROES ( Humanis, Edukatif,Religius, Optimis,Empati Simpati ) . Jika sewaktu – waktu anggota Sat Sabhara Polres Rembang saat Patroli melihat ada masyarakat yang mengalami bocor ban anggota yang berada dilapangan dapat langsung membantu masyarakat yang mengalami bocor ban karena hari ini sudah mendapatkan pelatihan , tambah Kapolres
Humas Polres Rembang