Binmas

Kapolres Kerahkan Polwan Sragen Gelar Bakti Sosial Momen Ramadhan

jateng.tribratanews.com, Sragen –  Turut memberikan pelayanan dalam kegiatan bulan suci ramadhan bagi umat muslim di kabupaten Sragen, Kapolres Sragen Polda Jawa Tengah AKBP Cahyo Widiarso kerahkan personil Polisi Wanita terjun dalam kegiatan bakti sosial lingkungan masjid, Selasa (30/05/2017).
“Selain memberikan pelayanan kepada warga muslim di kabupaten Sragen momen bulan suci Ramadhan, kegiatan bakti sosial Polwan Polres Sragen ini juga dimaksudkan untuk mendekatkan diri Polri kepada masyarakat bidang keagamaan, lebih khusus lagi bagi umat muslim, untuk itulah bakti sosial ini di gelar dengan sasaran lingkungan masjid, “ hal ini di sampaikan Kapolres dalam pernyataannya.
Kali ini, bakti sosial di gelar Kapolres bertempat di Syuhada Mageru Sragen dengan membersihkan lingkungan masjid. Selain membersihkan lingkungan masjid, para Polwan yang dipimpin oleh Polwan senior Polres Sragen Kompol Suyatmi ini juga mencuci mukena, sajadah serta sarung  milik inventaris masjid Syuhada yang di gunakan untuk kepentingan umum jemaah yang kebetulan ingin beribadah di masjid Syuhada ,namun tidak membawa peralatan ibadah seperti halnya para jamaah yang berasal dari luar daerah melintas Sragen, menghadapi hari raya Idul Fitri 1438 Hijriah mendatang.
(Tatik – Humas Polres Sragen)

Berita Terkait