BinkamReskrim

Sat Reskrim Polresta Surakarta Lumpuhkan Empat Pelaku 15 aksi Penjambretan di Surakarta

jateng.tribratanews.com/ – Hampir dua bulan beraksi  menjambret di kota Surakarta, akhirnya empat pelaku berhasil ditangkap oleh Satuan Reserse Kriminal Polresta Surakarta. Selasa(24/01/17) empat pelaku tersebut ditangkap di satu kamar kos daerah Baki, Sukoharjo.
Petugas terpaksa menembak kaki beberapa pelaku karena melakukan perlawanan. Mereka sudah melakukan aksi penjambretan sebanyak 15 kali di beberapa lokasi berbeda di kota Solo. Ke empat pelaku ini melancarkan aksinya kebanyakan pada siang hari dengan sasaran perempuan yang sedang menaiki becak.
Seperti sebelum dibekuk, mereka sempat melakukan aksinya sebanyak tiga kali yaitu di daerah Banjarsari, Balaikota dan Baturono. Kasat Reskrim Polresta Surakarta Kompol Agus Puryadi mengatakan, “Mereka ini terkenal sadis sama korbannya. Korban naik becak, tas langsung disaut terus pergi tanpa harus turun dari sepeda motor.”
Sebanyak 15 unit Hp berbagai merk, kartu atm, dan sepeda motor sarana untuk beraksi sebagai barang bukti. Dan juga ditemukan sepucuk senjata air softgun. “Waktu penggeledahan di kamar kosnya ditemukan satu air soft gun,” terang Kompol Agus.
Selanjutnya petugas terus melakukan penyelidikan dan penggeledahan di kamar kos pelaku untuk mendalami penggunaan air softgun tersebut.
(Humas Polresta Surakarta)

Berita Terkait