FeaturedFrameHeadlineLantas

Ditlantas Polda Jateng Gelar Pelatihan Pengawalan Dalam Rangka OMB 2023-2024

Semarang – Polda Jateng|Ditlantas Polda Jateng menggelar Pelatihan Pengamanan dan Pengawalan dalam rangka Ops Mantap Brata Candi 2023-2024 di Sirkuit Mijen, Kota Semarang pada Kamis (19/10/2023).

Wadirlantas Polda Jateng AKBP Rahman Wijaya S.H., S.I.K., M.H. selaku Kasatgas 3 Kamseltibcarlantas Operasi Mantap Brata menjelaskan kegiatan ini dalam rangka penyamaan persepsi saat pelaksanaan tugas di lapangan antara Satgas 2 (Preventif), Satgas 3(Kamseltibcar), Satgas 4(Tindak ), dan Satgas 7 (Banops) yg terlibat dalam satu rangkaian pengawalan obyek.

“Kita latihkan susunan rangkaian pengawalan baik dalam kondisi normal maupun insidentil apabila terjadi gangguan saat pelaksanaan tugas,” ujar Wadirlantas Polda Jateng AKBP Rahman Wijaya.

Pihaknya menekankan kepada seluruh peserta pelatihan agar senantiasa memastikan kondisi fisik dan mental dalam keadaan yang prima baik personil maupun kendaraan.

Adapun, kata Wadirlantas, pelatihan dan pengawalan ini merupakan wujud kesiapan personil dan soliditas saat latihan gabungan dengan fungsi kepolisian lainnya.

“Seperti yang diungkapkan Pak Kapolda Saat Apel Gelar OMB Kemarin Bahwa Polda Jateng siap memberikan pelayanan pengawalan kepada masyarakat dalam rangka menjaga harkamtibmas maupun kamseltibcar lantas,” imbuh Wadir Lantas.

Sementara itu Kabidhumas Polda Jateng Kombes Pol. Satake Bayu S menyatakan, Polri dalam hal ini Polda Jateng terus melakukan pembenahan dan anev guna kelancaran pelaksanaan Ops mantap Brata Candi 2023/2024.

“Kita terus lakukan evaluasi setiap saat dan terus pantau perkembangan situasi di lapangan dengan menggelar kegiatan preemtif maupun preventif dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Jawa Tengah agar selalu kondusif,” pungkas Kabidhumas.

Berita Terkait