Polres Pekalongan – Tribratanews.jateng.polri.go.
Melalui bakti sosial, Polres Pekalongan berbagi dengan sesama. Kali ini, Kamis (06/04) Polres Pekalongan membagikan bantuan sosial berupa 50 bungkus nasi kotak, 50 bungkus takjil dan 25 bingkisan makanan.
Bantuan sosial diberikan kepada pondok pesantren Asy-syifa Nyamok Kajen dan juga masyarakat umum yang lewat di jalan Rinjani.
Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H melalui Kabag SDM Kompol Guntur Tri Harjani, S.H mengatakan bahwa bakti sosial ini merupakan wujud kepedulian Polri (Polres Pekalongan) kepada masyarakat.
“Sehingga terwujud Polisi yang dicintai dan menjadi contoh yang baik di masyarakat,” ujarnya.
Menurutnya, kegiatan ini untuk lebih mendekatkan diri Polri dengan masyarakat sehingga semakin dicintai rakyat.
Kompol Guntur berharap bantuan sosial tersebut bermanfaat bagi para santri dan santriwati ponpes Asy-syifa. dan juga masyarakat umum lainnya. (afk)
Editor : Humas Polres Pekalongan