Binkam

Berikan Pelatihan Linmas, TNI Polri Di Blora Ajak Warga Aktif Jaga Keamanan Lingkungan

Polres Blora – Tribratanews.jateng.polri.go.id | Bhabinkamtibmas desa Adirejo Polsek Tunjungan Polres Blora Polda Jawa Tengah Bripka Hariyono berkolaborasi bersama Babinsa Koramil Tunjungan

memberikan pelatihan dan pembinaan terhadap anggota Linmas Desa setempat, Minggu, (21/08/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Adirejo serta seluruh anggota Linmas.

Bhabinkamtibmas Bripka Haryono menyampaikan dengan adanya kegiatan pelatihan terhadap Linmas diharapkan para anggota Linmas dapat lebih baik lagi, baik dalam sikap, mental serta meningkatnya disiplin, dan juga jiwa nasionalisme dan cinta tanah air.

Dengan pelatihan ini Bripka Haryono berharap Linmas mempunyai bekal kemampuan untuk menjadi motor penggerak dilingkungan tempat tinggal masing masing agar warga ikut aktif dalam menjaga keamanan sekitar. “Linmas harus bisa menjadi motor penggerak keamanan di wilayah salah satunya dengan mengaktifkan ronda malam,” kata Bhabinkamtibmas.

Lebih lanjut Bhabinkamtibmas menguraikan dalam kegiatan tersebut, disampaikan materi tentang wawasan kebangsaan dan Peraturan Baris Berbaris.

“Melalui kegiatan ini diharapkan anggota Linmas semakin mencintai tanah airnya sehingga dalam kegiatan apapun di masyarakat, dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dengan baik,” tandasnya.

Kepala Desa Adirejo mengucapkan terima kasih kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang sudah berkenan memberikan materi di dalam pembekalan dan pelatihan Linmas di desanya.

“Semoga materi-materi yang telah sampaikan mampu menumbuhkan sikap tanggung jawab, disiplin dan tertanam jiwa nasionalisme dan cinta tanah air,” ucap Kepala Desa.

Terpisah Kapolsek Tunjungan AKP H. Soeparlan,SH membeberkan bahwa apa yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmasnya bersama Babinsa sudah tepat.

“Alhamdulilah kegiatan tersebut adalah salah satu sinergitas TNI Polri untuk mewujudkan situasi yang aman dan kondusif. Apalagi jika warga aktif dalam ronda malam, maka keamananpun akan terjaga,” beber Kapolsek Tunjungan.

 
Aipda Arip Nirwanto, S.H. (Humas Polres Blora)

Berita Terkait