BinkamBinmas

Polsek Gebang dan Koramil Gebang Giat Pendisiplinan Protokol Kesehatan

Polres Purworejo -jateng.tribratanews.com | Upaya pendisiplinan masyarakat terkait protokol kesehatan terus dilakukan oleh personel Polsek Gebang Polres Purworejo bersama personel Koramil Gebang melaksanakan giat pendisiplinan masyarakat bertempat di Pasar Desa Gebang, Rabu (30/12/2020).

 

 

Upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan pendisiplinan masyarakat melalui penegakan protokol kesehatan baik pemakaian masker, mencuci tangan dengan sabun maupun menjaga jarak.

 

Kita sampaikan himbauan kepada pengunjung pasar untuk mematuhi protokol kesehatan baik memakai masker, mencuci tangan menggunakan sabun serta menjaga jarak yang cukup pada saat melaksanakan aktifitas di pasar, tutur Aiptu Asbani personel Polsek Gebang yang ikut kegiatan pendisiplinan protokol kesehatan.

 

Diharapkan dengan adanya kegiatan pendisiplinan protokol kesehatan tersebut dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan pada saat beraktifitas ditempat umum sehingga dapat memutus mata rantai covid-19.

 

Sementara itu Kapolres Purworejo Polda Jateng AKBP Rizal Marito melalui Kapolsek Gebang AKP Supriadi bahwa giat pendisiplinan masyarakat terkait protokol kesehatan merupakan implementasi dari Inpres No. 06 Tahun 2020 serta Perbub No. 61 Tahun 2020 guna memutus mata rantai covid-19, jelasnya.

Berita Terkait