Binkam

Pastikan Aman dan Lancar, Personel Polsek Ajibarang Banyumas Pantau Arus Mudik Nataru

Polresta Banyumas – Tribratanews.jateng.polri.go.id – Masih dalam situasi libur panjang dalam rangka Hari Raya Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 yang merupakan libur akhir tahun tentunya akan dimanfaatkan masyarakat untuk berlibur bersama keluarga. Berdasarkan hal tersebut, Kasi Humas Polsek Ajibarang, Polresta Banyumas, Polda Jawa Tengah Bripka Rolex Meirado melaksanakan pemantauan dan pengamanan arus mudik libur akhir tahun ini di pos rest area Jembatan Timbang Ajibarang, Senin (28/12/2020).

Tidak hanya Bripka Rolex, beberapa personel diantaranya dari Dinas perhubungan Kab. Banyumas, Ka UPPKB Ajibarang, Puskesmas Ajibarang, serta Koramil/13 Ajibarang juga turut serta dalam giat pemantauan tersebut.

Dari hasil pemantauan, arus lalu lintas masih normal dan lancar meskipun ada tambahan volume kendaraan yang melintas. Saat memasuki rest area, para pemudik di arahkan untuk melaksanakan pemeriksaan swabtest antigen, khususnya bagi pemudik atau pengguna jalan dari arah utara (Jakarta) yang akan memasuki wilayah Kab. Banyumas guna memutus mata rantai penularan Covid 19. Dengan hadirnya personel Polsek Ajibarang yang melaksanakan pemantauan di rest area tersebut diharapkan dapat mencegah segala macam bentuk gangguan kamtibmas disekitar pos rest area sehingga akan memberikan rasa aman dan lancar kepada para pemudik.

Kapolresta Banyumas Kombes Pol Whisnu Caraka, S.I.K melalui Kapolsek Ajibarang AKP Wawan Dwi Leksono,S.Sos menuturkan, “Menjelang Perayaan Natal dan Tahun Baru 2021 Polsek Ajibarang melaksanakan pemantauan sekaligus menyampaikan himbauan kamtibmas kepada para pemudik untuk selalu berhati-hati selama perjalanan pulang dan selalu patuhi protokol kesehatan demi melindungi diri dan keluarga dari penularan covid 19,” Tutur Kapolsek.

Berita Terkait