Mitra Polisi

Di HUT TNI ke-75, Polres Grobogan Berikan Kado Tumpeng Untuk Kodim

Polres Grobogan – jateng.tribratanews.com | Kapolres Grobogan AKBP Jury Leonard Siahaan bersama pejabat utama Polres Grobogan memberikan kejutan istimewa bagi segenap anggota Kodim 0717/Pwd. Usai Upacara HUT TNI di Makodim 0717/Pwd yang dihadiri Kapolres Grobogan, Wakapolres Grobogan dan Pejabat Utama membawa kue ulang tahun dan nasi tumpeng.

Kehadiran Wakapolres bersama Pejabat Utama yang sebelumnya tidak di sangka-sangka ini cukup mengejutkan Dandim Letkol Inf Asman Mokoginta, Senin (5/10/2020).

Acara menjadi lebih semarak takkala Dandim 0717 didapuk untuk meniup lilin bertuliskan angka 75 diringi dengan menyanyikan lagu selamat ulang tahun dan tepuk tangan meriah dari semua yang hadir dan tentu dengan menerapkan protokol kesehatan.

Kegiatan serupa juga digelar oleh Polsek jajaran. Sesaat usai Apel pagi, Kapolsek berikut anggotanya bertandang ke Makoramil setempat dengan membawa nasi tumpang untuk kemudian disantap bersama.

Saat dikonfirmasi, AKBP Jury menuturkan, kejutan ini merupakan bentuk nyata soliditas dan sinergitas TNI-Polri di Kabupaten Grobogan. Pihaknya berharap kebersamaan ini semakin meningkat untuk bersama-sama menjaga dan memelihara Kamtibmas yang kondusif.

“Selaku Pribadi dan pimpinan Polres Grobogan mengucapkan Selamat HUT ke-75 kepada seluruh personel TNI dimanapun berada dan bertugas. Sinergi untuk negeri” Ucap AKBP Jury.

Sementara itu, Letkol Inf Asman Mokoginta mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas perhatian dan kepedulian Polres Grobogan menyambut hari jadi TNI ini.

Berita Terkait