Polresta Surakarta – jateng.tribratanews.com, Ratuasan personil Polresta Surakarta pagi tadi mengikuti Rapid Test yang diadakan oleh Polresta Surakarta bekerjasama dengan Dinas Kesehatan kota Surakarta, sebagai langkah screening awal deteksi dini penyebaran Virus Corona (Covid-19) khususnya di lingkungan kerja Polresta Surakarta di Aula Polresta Surakarta, Selasa (02/06/2020).
“Proses pelaksanaan Rapid test bagi anggota Polres tadi berjalan lancar, sesuai dengan protokol pencegahan covid-19” ujar Paurkes Polresta Surakarta Penata Dr. Edy Wirastho.
Dikatakan, bahwa nantinya untuk hasil dari rapid test yang akan dilakukan bertahap ini, apabila ada yang terkonfirmasi rapid test positif, maka protokol karantina juga akan dilakukan seperti biasanya, yang bersangkutan akan langsung dipindahkan dan akan dilakukan karantina sesuai dengan prosedur yang berlaku dan akan dilanjutkan dengan Swab Test untuk memastikan positive covid-19 atau tidak.
Sementara itu Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Andy Rifai,SIK.MH, mengatakan, pemeriksaan RDT/Rapid test kepada personilnya ini penting untuk dilakukan sebagai langkah awal mengantisipasi penyebaran covid-19 dilingkungan Polresta Surakarta.
“Kami akan lakukan rapid test secara bertahap kepada seluruh Personil Polresta Surakarta khususnya yang sering melaksanakan dinas di lapangan” ujarnya.
Kapolres menyebut bahwa rapid test dilingkungan Polresta Surakarta ini penting untuk dilakukan, mengingat Personil Polresta Surakarta saat bertugas ditengah masyarakat, sering berinteraktif dengan banyak orang sehingga berpotensi terpapar covid-19, untuk itu rapid test ini dilakukan sebagai langkah antisipasi.
“Saya juga mengapresiasi Personil yang dengan kesadarannya mengikuti rapid test tersebut dan hasilnya akan diketahui esok hari setelah dilakukan pemeriksaan di Laboratorium,”pungkas Kapolres.
Perlu diketahui, Rapid test adalah metode screening awal untuk mendeteksi antibodi. Jadi, rapid test di sini hanyalah sebagai pemeriksaan screening atau pemeriksaan penyaring, bukan pemeriksaan untuk mendiagnosa infeksi virus Corona atau COVID-19. Tes yang dapat memastikan apakah seseorang positif terinfeksi virus Corona sejauh ini hanyalah pemeriksaan polymerase chain reaction (PCR)