jateng.tribratanews.com, Kota Tegal – Yayasan Kemala Bhayangkari cabang Tegal Kota menggelar kegiatan Gerakan Nasional Orang Tua Membacakan Buku (Gernas Baku), Sabtu (27/07).
Gerakan Nasional Orang Tua Membaca Buku (Gernas Baku) merupakan kegiatan membiasakan dan menumbuh kembangkan minat baca anak dari usia dini dan mempererat hubungan emosional antara orang tua dan anak.
Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Tegal Kota Ny. Ria Davis menyampaikan kegiatan merupakan bentuk edukasi untuk meningkatkan minat baca peserta didik bukan hanya di sekolah saja tetapi dirumah atau dimanapun bisa.
“Kegiatan ini merupakan kegiatan positif yang dapat mempererat hubungan antara orang tua dan anak, sehingga tanpa disuruh para anak-anak secara langsung langsung belajar dengan kemauan sendiri.” ungkapnya.
Kegiatan ini bisa menumbuh baca anak, kemampuan komunikasi, daya pikir anak dan rasa ingin tahu yang tinggi.
“Dengan menggandeng orang tua, diharapkan bukan hanya disekolah saja dalam hal belajar tetapi dimanapun orang tua bisa mengajarkan buah hatinya untuk tetap belajar sehingga dapat meningkatkan minat belajarnya.” imbuhnya.
“Kita sebagai orang tua diharapkan untuk lebih dan memberikan contoh kepada mereka untuk menyenangi buku. Sehingga kelak anak-anak germar membaca yang nantinya menjadi bekal dalam menuntut ilmu untuk mencapai cita-citanya,” pungkasnya.
(Humas Polres Tegal Kota)