Binmas

Cegah Malmot, Bhabinkamtibmas Polsek Manyaran Sambangi Warga di Sawah

jateng.tribratanews.com, Polda Jateng, Wonogiri – Sebagai pilar Polri dalam memilihara kamtibmas di desa, seorang Bhabinkamtibmas dituntut untuk mampu memahami dan peduli di lingkungan desa binaannya.

Sosok Bhabinkamtibmas haruslah menjadi teladan dalam bersikap dan berbuat. Tak hanya sekedar sambang desa, tatap muka dan berinteraksi langsung dengan masyarakat. Namun juga harus memiliki rasa kepedulian.

Bripka Hendra selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Punduhsari Kecamatan Manyaran selalu menyempatkan diri mengunjungi warga desa binaannya itu, terlihat pagi hari ini, Jumat (29/3) Bripka Hendra sambangi Petani yang baru saja Sampai sawah yang mau Panen Padi.

“Tolong ya Pak, Kendaraanya di Kunci stang untuk menghindari Pencurian Sepeda motor, dan harus sering sering di lihat sepedanya jangan terlena dengan pekerjaan di sawah,” Ucap Bripka Hendra.

Sementara Kapolsek Manyaran Iptu Abu Bakar Sidiq mewakili Kapolres Wonogiri AKBP Uri Nartanti Istiwidayati, mengatakan, dekat dengan rakyat bukan pekerjaan yang mudah, ia harus hadir sebagai miniatur Polri yang sesungguhnya sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

Bhabinkamtibmas harus ada saat dibutuhkan kapanpun dan dimanapun. Bhabinkamtibmas juga harus dekat dengan warganya.

“Mereka unjung tombak dalam mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas ditengah masyarakat, peran Bhabinkamtibmas harus terus ditingkatkan sebagai upaya pencegahan” tambah Kapolsek

(Humas Polres Wonogiri Polda Jateng)

Berita Terkait