Binmas

Bupati Lakukan Penutupan Sumbangan Bulan Dana PMI Kabupaten Batang

jateng.tribratanews.com, Batang Polda Jateng – Bupati Batang Wihaji menutup sumbangan bulan dana PMI Kabupaten Batang 2017 yang mencapai Rp. 1.083.873.941. atau 92,06 % dari target Rp. 1.177. 374.000,00, walaupun tidak sesuai terget tapi secara kuantitatif ada kenaikan 4,50%. 
“Dengan semangat kebersamaan, kerja keras dan ketulusan serta keikhlasan semua pihak dan partisipasi masyarakat sehingga bulan dana PMI memperoleh Rp. 1.083.873.941,00,” kata Wihaji saat menutup rapat penutupan sumbangan bulan dana PMI di Aula Kantor Bupati setempat Jumat sore (29/12).

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Batang Bp. H. Wihaji, Wakil Bupati Batang Suyono, Kapolres Batang yang diwakili oleh Kapolsek Batang Kota Bambang Sugianto, Komandan Distrik Militer Batang yang diwakili oleh Kasdim Batang Mayor Inf Raji, Sekretaris Daerah Batang Nasikhin, Kapolsek jajaran Polres Batang, Danramil jajaran Kodim Batang, Ketua PMI Kab. Batang dan pengurus.

Bupati juga mengatakan bahwa secara kuantitatif sumbangan dana PMI naik tapi secara target prosentase tidak naik, untuk tahun 2017  menergetkan Rp. 1.177.374.000.  akan tetapi capaian ini sudah luar biasa karena sumbangan kemanusiaan yang memang butuh keikhlasan dan memiliki nilai sosial yang tinggi. 

Dari capaian tersebut yang mengalami kenaikan tertinggi pada sektor Pelajar atau siswa sebesar 20, namun juga ada beberapa sektor yang mengalami penurunan yaitu disektor DPRD, KORPRI, TNI dan Polri sebesar 7 %. 

“Kami memaklumi yang terpenting semangat membangun kemanusiaan dan  penurunan ini disebabkan  jumlah penyumbang menurun karena pensiun, mutasi keluar daerah,” kata Wihaji.

Namun ada juga sektor yang mengalami kenaikan yaitu pada pelayanan masyarakat seperti OPD ( Organisasi Perangkat Daerah ) dan Instansi vertikal mengalami peningkatan cukup baik, yang  perolehan tahun 2016 meningkat 2% dari tahun 2015, dan untuk tahun 2017 meningkat 14% dari tahun 2016. 

Bupati juga berharap untuk tahun 2018 dapat lebih ditingkatkan lagi operasionalnya dengan meningkatkan sosialisasi untuk memperkuat dukungan tokoh masyarakat, tokoh agama, dunia usaha da partisipasi masyarakat serta berbagai media yang memungkinkan. 

Ketua PMI Kabupaten Batang Achmad Taufik mengatakan dalam keegitan sosial kami tidak hanya untuk korban musibah saja, namun juga memiliki program kemanusiaan dalam membantu Pemkab mengatasi RTLH (Rumah Tidak Layak Huni). 

“Dalam program Kami untuk membantu Pemkab yaitu bantuan RTLH untuk satu Kecamatan satu rumah, memang banyak dari pihak kecamatan untuk bisa lebih, namuan sesuai aturan PMI bisa memabntu RTLH yang rumahnya roboh karena musibah puting beliung dan lainay, sehingga dari korban tersebut segera teratasi,” katanya.

Achmad Taufik juga mengatakan bahwa sesuai dengan giliranya panitia bulan dana PMI 2018 akan di jabat oleh Kepala Kepolisian Resor Batang untuk itu kami harap jajaran kepolisian terutama Kapolsek untuk melakukan persiapan.

Berita Terkait