Binmas

Datangi Kades Penganten Grobogan, Kapolsek Klambu Koordinasikan Dana Desa

jateng.tribratanews.com, Grobogan Polda Jateng – Dengan adanya MoU antara Polri dan Kementrian Desa mengenai Pengawasan Dana Desa serta Perintah Kapolres Grobogan AKBP Satria Rizkiano segera menindaklanjuti dengan memerintahkan Kapolsek dan Bhabinkamtibmasnya untuk melakukan pengawasan dana desa.

Hal inilah yang dilaksanakan Kapolsek Klambu AKP Asep melakukan Pengawasan terhadap penggunaan Dana Desa di wilayah desa Penganten.

Dengan melibatkan Kanit Intel dan Bhabinkamtibmas, Kapolsek mendatangi Balai Desa Penganten untuk melaksanakan koordinasi dengan kepala desa, terkait penggunaan anggaran desa.

Selain itu AKP Asep memberikan motivasi kepada kepala Desa untuk terus maju membangun Desa selama tidak menyalahi aturan yang berlaku.

Kapolsek juga memerintahkan Para Bhabinkamtibmas untuk dapat bekerja sama melakukan pengawasan dan kordinasi di wilayah Desanya terutama mengenai hambatan hambatan yang mungkin muncul dalam pengelolaan Dana Desa utk pembangunan tersebut.

Kedatangan Kapolsek mendapatkan sambutan hangat dari kepala desa Penganten . ” Mudahan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi kami serta hambatan hambatan dalam pelaksnaan program pembangunan dapat berjalan dengan baik dan lancar karena kami juga melaporkan kegiatan pembangunan tersebut ke instansi instansi terkait lainnya ” kata Kades Pranten.

“Dan semoga kegiatan ini akan berkesinambungan dan kami akan menyambut baik tujuan program Bapak Kapolsek ,” tutupnya.

Humas Polres Grobogan

Berita Terkait