Mitra Polisi

KPU Temanggung Ajak Masyarakat Sadar Pilkada Serentak 2018

jateng.tribratanews.com, Temanggung – KPU Kabupaten Temanggung menggelar kegiatan gerak jalan sehat dengan tema “Gerakan Sadar Pilkada Serentak 2018”.
Kegiatan jalan sehat ini guna mensosialisasikan dan mengajak masyarakat agar sadar dan turut serta berpartisipasi dalam ajang Pilkada 2018.
Acara digelar pada Minggu (29/10/2017) pagi, di Lapangan Atletik Jalan Kartini Temanggung.
Turut hadir dalam pembukaan dan pelepasan peserta gerak jalan sehat ini, yaitu Ketua KPU Sujatmiko, Wakil Bupati Temanggung Irawan Prasetyadi, Wakapolres Temanggung Kompol Prawoko, perwakilan Kodim 0706/Temanggung, dan bersama tamu undangan lainnya.
Jalan sehat tersebut diikuti oleh sedikitnya 1.000 orang, yang terdiri dari berbagai lapisan masyarakat. Peserta harus mengikuti rute yang telah ditentukan oleh panitia, yaitu Start dari depan Kantor KPU Kabupaten Temanggung – Jl. Kartini – Jl. Dewi Sartika – Jl. Jend. Sudirman – dan Finish Jl. Kartini (kantor KPU).
Untuk mendongkrak semangat, peserta gerak jalan sehat diberikan kupon undian untuk memperebutkan berbagai macam hadiah dan door prize dari penyelenggara yakni KPU Kabupaten Temanggung bersama pihak yang mensponsori terlaksananya acara ini.
Sujatmiko Ketua KPU Temanggung saat membuka acara menyampaikan surat dari Ketua KPU RI pada acara Gerak Jalan Sadar Pilkada Serentak 2018.
Ia mengajak seluruh peserta bisa menularkan informasi Pilkada serentak kepada keluarga, saudara dan juga masyarakat.
“Pilkada serentak sukses tanpa ekses,” seru Jatmiko yang juga ditirukan peserta gerak jalan sehat.
Dikatakan Jatmiko, Pemilu merupakan pilar utama dalam rangka menegakkan demokrasi di Indonesia khususnya di Kabupaten Temanggung.
Selanjutnya penyampaian informasi tentang pelaksanaan Pilgub dan Pilbub Jateng 2018, serta ajakan untuk menggunakan hak pilih dengan baik dan benar demi terwujudnya pelaksanaan Pemilu yang jujur, adil, berkualitas dan berintegritas.
(Humas Polres Temanggung)

Berita Terkait