FeaturedPembinaan Personel

421 Peserta Seleksi Pendidikan Alih Golongan Lulus Pemeriksaan Psikologi

jateng.tribratanews.com, Kota Semarang – Sebanyak 421 personel Polda Jateng dan Lembaga Pendidikan (Lemdik) lolos pemeriksaan psikologi dalam seleksi Pendidikan Alih Golongan (PAG) dari Bintara ke Perwira Polri Tahun Anggaran 2017 Panitia Daerah Jateng, Selasa (24/10/2017).

Kegiatan pemeriksaan psikologi ini dilaksanakan di Gedung Pancasila komplek Akademi Kepolisian Semarang. Kepala Bidang Teknologi Informasi Polri (Kabid TI Polri) Komisaris Besar Polisi (Kombes pol) A.B. Kawedar, S.H., M.Si selaku ketua tim (katim) memimpin langsung pemeriksaan psikologi ini.

“Pemeriksaan Psikologi dalam seleksi PAG ini diikuti oleh 647 peserta yang terdiri dari 621 Polisi Laki-laki (Polki) dan 26 Polisi Wanita (Polwan),” kata Kombes Pol A.B. Kawedar, S.H., M.Si.

Dalam pemeriksaan psikologi ini diawasi oleh pengawas dari internal Polri, baik dari Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) maupun dari Bidang Profesi dan Pengamanan.

“Peserta seleksi yang lolos dalam pemeriksaan psikologi ini nantinya akan pelaksanakan pemeriksaan selanjutnya yaitu pemeriksaan kesehatan,” pungkas  Kabid TI Polri Kombes Pol A.B. Kawedar, S.H., M.Si.

Penulis : Brigadir Munir

Berita Terkait