Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Kedungwuni Berikan Motivasikepada Siswa KBOP MTs Al Hikmah Proto

Polres Pekalongan – Polda Jateng – jateng.tribratanews.com I Kanit Binmas Polsek Kedungwuni Ipda Nurhaji Ridawati, S.H bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Indra Yulianto memberikan motivasi kepada para siswa MTs. Al-Hikmah Proto Kedungwuni yang sedang melaksanakan Kemah Bakti OSIS dan Pramuka (KBOP) di lapangan Desa Logandeng, Kecamatan Karangdadap, Selasa (30/07).

Ipda Rida yang dalam kesempatan itu sebagai narasumber, menyampaikan bahwa motivasi untuk pelajar adalah ungkapan-ungkapan bijak yang dirancang untuk menginspirasi dan memperkuat kepercayaan diri dari para siswa.

“Hal ini bertujuan untuk memberikan dorongan positif dalam menghadapi tantangan akademik dan kehidupan sehari-hari di sekolah,” tuturnya.

Menurut Kanit Binmas, pemberian motivasi ini juga sebagai langkah dalam meningkatkan kepercayaan diri dari para siswa, sehingga lebih mantap dalam menatap masa depannya.

Siswa-siswi peserta KBOP MTs Al-Hikmah Proto terlihat antusias dan tertarik dalam mengikuti pelaksanaan kegiatan pemberian motivasi itu.

Kegiatan tersebut diikuti juga oleh kepala sekolah, para guru serta 185 siswa-siswi peserta KBOP MTs Al-Hikmah Proto. (afk)

Exit mobile version