Polres Pekalongan Kota – Polda Jateng – Tribatanews.jateng.polri.go.id | Polres Pekalongan Kota, Polda Jateng menerima Perwira Siswa (Pasis) Dikreg LXIII Seskoad Tahun 2023 yang melaksanakan On The Job Training (OJT) bertempat di Aula Wicaksana Laghawa Polres Pekalongan Kota. Selasa, (05/09/2023).
Hadir dalam kegiatan penerimaan Pasis Seskoad Dikreg LXIII Seskoad Tahun 2023 yaitu Wakapolres Pekalongan Kota, Polda Jateng Kompol Hj. Pariastutik, S.H., didampingi Pejabat Utama (PJU) Polres, Pasis Dikreg LXIII Seskoad Tahun 2023 dan Kapolsek bersama Bhabinkamtibmasnya.
Hadir juga Kolonel Infantri Gatot Heri Buana, S.H., M.M., Kolonel Infantri Agung Udayana, S.E., Kolonel Armed Budi Satoso, S.H., dan Kolonel kavaleri Topri Daeng Balaw S.I.P.
Kegiatan Pasis Seskoad Dikreg LXIII Seskoad Tahun 2023 di Polres Pekalongan Kota yaitu dalam rangka Kegiatan pendalaman On The Job Training (OJT) wilayah Pertahanan.
Kapolres Pekalongan Kota, Polda Jateng AKBP. A. Recky R., S.I.K., M.H., M.Si., melalui Wakapolres Kompol Hj. Pariastutik, S.H., mengucapkan selamat datang kepada peserta Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Wilayah Pertahanan (KKL-WP) Pasis Dikreg LXIII Seskoad Tahun 2023 di Polres Pekalongan Kota.
Wakapolres juga menyampaikan, pada kesempatan ini juga kami menghadirkan para Pejabat Utama (PJU) Polres Pekalongan Kota, para Kapolsek Jajaran Polres Pekalongan Kota serta Bhabinkamtibmas. Pungkasnya.
(Rid – Humas Polres Pekalongan Kota)