BinkamSamapta

Patroli Sepeda, Polisi Ajak Masyarakat Bersinergi Menjaga Keamanan

Polres Pekalongan –  Tribratanews.jateng.polri.go.id I  Patroli sepeda yang digelar Sat Samapta Polres Pekalongan dimaksudkan untuk menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif sehingga masyarakat merasa nyaman dalam beraktivitas.

Dari keterangan yang disampaikan Kasat Samapta AKP Edi Yuliantoro, S.H,  Polisi hadir di tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman sekaligus mencegah terjadinya kriminalitas dan gangguan kamtibmas.

“Kami (Polisi) hadir melalui patroli  sepeda untuk memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat guna mencegah tindak kejahatan,” tuturnya.

Patroli menyusuri komplek perkantoran dan mengimbau masyarakat untuk selalu waspada akan tindak kejahatan.

Petugas juga berdialog dengan warga serta mengajak untuk bersinergi bersama menjaga kondusifitas kamtibmas di wilayah Kab. Pekalongan.

AKP Edi berharap, dengan hadirnya Polisi di tengah masyarakat bisa dirasakan manfaatnya, sehingga warga merasa terlindungi dan terayomi. (afk)

Editor : Humas Polres Pekalongan

Berita Terkait