Binmas

Cipta Rasa Aman, Bhabinkamtibmas Patroli Siang Di RT 1 RW 4 Di Kelurahan Sumurboto

Polrestabes Semarang – jateng.tribratanews.com | Untuk menciptakan rasa aman di tengah masyarakat, Bhabinkamtibmas Kelurahan Sumurboto Polsek Banyumanik Polrestabes Semarang Aipda Bobi Andrea Susanto, S.H., melaksanakan kegiatan patroli siang di daerah Pemukiman penduduk dan restoran di Wilayah Kelurahan Sumurboto, (07/02/2023).

Bhabinkamtibmas Kelurahan Sumurboto Polsek Banyumanik Aipda Bobi Andrea Susanto , S.H melaksanakan sambang dan koordinasi bertemu dengan Ketua Rt Bp. Sutikno dan Bp. Munari selaku warga masyarakat untuk menyampaikan pesan – pesan keamanan dan ketertiban masyarakat di Wilayah Rt. 01 Rw. 04 Kelurahan Sumurboto Kecamatan Banyumanik Kota Semarang.

Bhabinkamtibmas memberikan sosialisasi apabila ada Pengaduan Laporan Kejadian bisa lewat Aplikasi Libas dan Call Center 110. Petugas akan hadir saat masyarakat membutuhkan kehadiran Petugas Kepolisian.

“Apabila dalam tempat tugasnya terdapat hal–hal yang bersifat adanya gangguan kamtibmas, diharapkan agar segera berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas atau bisa langsung menghubungi Bhabinkamtibmas atau Polsek Banyumanik untuk mengantisipasi supaya permasalahan tidak meluas,“ ujar Aipda Bobi.

Kapolsek Banyumanik Polrestabes Semarang Kompol Ali Santoso, S.H., M.H dilain tempat menerangkan patroli itu bertujuan untuk mengetahui situasi perkembangan wilayah hukum Polsek Banyumanik Polrestabes Semarang serta meningkatkan hubungan komunikasi dengan warga sekitar.

“Dengan dilaksanakannya patroli sambang diharapkan masyarakat dapat merasa aman dan tentram, sehingga situasi kamtibmas di wilayah Kecamatan Banyumanik , senantiasa kondusif,” Pungkas Kompol Ali.

Berita Terkait