Binmas

Masyarakat Diminta Tetap Disiplin Protokol Kesehatan Meski Pemerintah Telah Menyiapkan Vaksin

Polres Wonosobo – Tribratanews.jateng.polri.go.id | Dalam rangka mencegah penyebaran virus Covid-19 di Kabupaten Wonosobo anggota Polres Wonosobo bersama personil Kodim 0707 Wonosobo memberikan himbauan kepada masyarakat untuk disiplin protokol Kesehatan selalu menggunakan masker saat berada di tempat umum, Rabu (6/1).

Kegiatan himbauan ini di lakukan di Pasar Pagi Wonosobo, mengingat masih banyak pengunjung pasar maupun para pedagang yang tidak disiplin protokol kesehatan utamanya menggunakan masker.

IPTU Samsudin selaku Kapolsek Wonosobo menyampaikan bahwa meskipun saat ini pemerintah  sudah menyiapkan vaksin Covid -19, namun masyarakat tetap harus disiplin protokol kesehatan seperti menggunakan masker saat di tempat umum karena jumlah vaksin saat ini masih terbatas.

“Saat ini kita tidak boleh lengah terhadap Covid -19 walaupun pemerintah sudah menyipakan vaksin, namum kita harus tetap disiplin protokol Kesehatan terutama menggunkan masker, hal itu akan melindungi kita dan orang lain dari resiko penularan Covid 19,” pungkasnya.

Selain itu dengan terus digalakkannya himbauan kepada masyarakat, diharpakan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan disiplin protokol Kesehatan terutama penggunaan masker.

Berita Terkait