Polres Purbalingga Terapkan Protokol Kesehatan Saat Wasrik Itwasda

Polres Purbalingga – jateng.tribratanews.com | Polres Purbalingga menerima tim pengawasan dan pemeriksaan (Wasrik) Tahap II tahun 2020 dari Itwasda Polda Jawa Tengah, Kamis (19/11/2020). Namun ada hal berbeda dalam kegiatan kali ini, karena diterapkan protokol kesehatan ketat dalam pelaksanaannya.

Protokol kesehatan diterapkan mulai dari kewajiban memakai masker, mencuci tangan dan pemeriksaan suhu tubuh. Selain itu, tempat pemeriksaan juga dibuat sesuai protokol kesehatan yakni menerapkan pembatas khusus antara pemeriksa dan yang diperiksa serta pengaturan jaga jarak.

Tidak hanya itu, jumlah personel yang mengikuti pemeriksaan juga dibatasi jumlahnya. Maksimal personel di setiap bidang pemeriksaan hanya tiga orang yang terdiri dari kepala bagian atau kepala satuan atau kapolsek, perwira yang ditunjuk dan seorang Bintara Administrasi (Bamin).

Kapolres Purbalingga AKBP Muchammad Syafi Maulla dalam sambutan acara mengatakan dalam Wasrik kali ini kita masih dalam situasi pandemi Covid-19. Oleh karena itu Polres Purbalingga menerapkan protokol kesehatan saat dilakukan pemeriksaan oleh tim.

“Harapan kita bersama, pengawasan dan pemeriksaan tetap bisa dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19,” ucapnya.

Kapolres menambahkan bahwa kedatangan tim wasrik ini diharapkan dapat memberikan arahan maupun petunjuk berkaitan dengan pelaksanaan tugas. Untuk anggota Polres Purbalingga agar dipersiapkan administrasi yang dibutuhkan oleh tim untuk dilakukan pemeriksaan.

Sementara itu, Ketua Tim Kombes Polisi Bambang Hidayat menyampaikan tujuan dari wasrik ini adalah untuk mengingatkan kembali dan mengevaluasi pelaksanaan tugas agar sesuai dengan tujuan organisasi. Selain itu, memberikan saran berkaitan dengan pelaksanaan tugas sehingga dapat berjalan dengan baik sesuai dengan yang telah direncanakan.

“Kekurangan atau kesalahan terdahulu maupun yang terjadi di polres lain harapannya tidak terulang kembali dan tidak ditemukan di Polres Purbalingga,” ucapnya.

Kegiatan wasrik dilakukan terhadap aspek pelaksanaan dan pengendalian. Pemeriksaan dilakukan terhadap setiap bagian, fungsi seksi di Polres PurbaIingga. Pemeriksaan juga dilakukan terhadap polsek jajaran Polres Purbalingga.

Exit mobile version