BinmasLantas

Ini Cara Sat Lantas Polres Grobogan Ajak Cegah Covid 19

Polres Grobogan – jateng.tribratanews.com | Dalam Adaptasi Kebiasaan Baru AKB di masa Pandemi Covid-19, Satlantas Polres Grobogan Melaksanakan pemasangan stiker himbauan, sebanyak 50 steker bertuliskan “Ayo pakai masker, di pasang beberapa kendaraan angkutan umum terdiri dari bus, angkot dan truck yang melintas di Simpang Lima Purwodadi, Minggu (27/9/2020).

Kapolres Grobogan AKBP Jury Leonard Siahaan menyampaikan, guna pencegahan penyebaran covid 19 dalam rangka Penerapan disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan, Satlantas Polres Grobogan telah Melaksanakan pemasangan stiker himbauan, bertuliskan “Ayo pakai masker”.

“Pada angkutan umum terdiri dari bus, angkot dan truck, hal tersebut sebagai upaya pencegahan dan pengendalian Virus Corona atau Covid-19,” ujar AKBP Jury.

Ditambahkan, kegiatan pemasangan 50 Steker bertuliskan, “Ayo pakai masker” adalah himbauan secara tertulis, yang ditempelkan di beberapa angkutan umum.

“Dengan demikian mengingatkan masyarakat agar Selalu menggunakan masker, tak hanya itu personel juga mengimbau langsung agar penumpang selalu mengikuti Protokol Kesehatan, seperti mencuci tangan dan jaga jarak,” kata Kapolres.

Berita Terkait