Pembinaan Personel

Lepas Personil Purna Tugas, Polres Pekalongan Gelar Prosesi Upacara Pedang Pora

jateng.tribratanews.com, Pekalongan – Kepolisian Resor Pekalongan pagi tadi menggelar prosesi pelepasan empat anggota yang memasuki masa pensiun atau purna tugas. Mereka terdiri dari tiga anggota berpangkat perwira dan satu anggota berpangkat Bintara. Para anggota yang telah purna tugas tidak dapat menyembunyikan kesedihannya.

Upacara pelepasan purna tugas kepada empat anggota ini, berlangsung di halaman Polres Pekalongan, Selasa (31/12/2019).

Prosesi dipimpin oleh Kapolres Pekalongan AKBP Aris Tri Yunarko yang dihadiri semua anggota Polres dan Polsek jajaran serta Ketua Bhayangkari beserta pengurus Bhayangkari cabang Pekalongan.

Adapun anggota yang purna tugas adalah AKP Suharyoso, Ipda Syamlani, Ipda Kusalam dan Aiptu Mursidi.

Setelah melakukan upacara, sebagai bentuk penghormatan dilakukan prosesi ‘pedang pora’ yang dilakukan oleh perwiea lainnya. Keempat anggota yang telah purna tugas beserta istrinya, kemudian berjalan diantara barisan pemegang pedang.

Dengan rasa haru, beberapa kali anggota terlihat menyeka air mata yang mulai menetes setelah melihat upacara penghormatan ini. Bahkan beberapa anggota polisi yang memberikan penghormatan tak luput dari rasa haru.

Kapolres Pekalongan mengatakan, Upacara ini dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi atas pengabdian para perwira dan bintara yang purna tugas.

“Kami ucapkan terimakasih atas pengabdian mereka selama bertugas menjadi anggota Polri, Semoga nanti setelah purna tugas ketika ditengah-tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman, tertib dan tetap menyampaikan pesan-pesan Polri kepada masyarakat,” kata AKBP Aris usai upacara. (Yuli-Er$hi)

Berita Terkait