Warga Donan Cilacap Peringati HUT Ke 74 Kemerdekaan RI Dengan Pengajian Akbar dan Sholawatan

jateng.tribratanews.com, Polda Jawa Tengah, Cilacap – Kanit Binmas selaku Bhayangkara Pembina Keamanan Masyarakat Polsek Cilacap Tengah bersinergi dengan Kepala Kelurahan dan Ketua LPMK Kel Donan hadiri Pengajian Akbar dan Sholawatan dalam Rangkah Malam Tasyakuran HUT Ke 74 Kemerdekaan RI oleh Gempita Karang Taruna Tunas Bangsa RW 13 Kelurahan Donan Pada hari Minggu 25 Agustus 2019 jam 20.00 Wib

Kanit Binmas Polsek Cilacap Tengah selaku Bhayangkara Pembina Keamanan Kertertiban Masyarakat Kelurahan Donan bersinergi dengan Kepala Kelurahan dan Ketua LPMK Kelurahan Donan hadiri Undangan Pengajian Akbar dan Bersholawat Bersama dengan Penceramah Bp KH Muslichun Ashari SAg yang di selenggarakan oleh Karang Taruna Tunas Bangsa Rw 13 Kelurahan Donan dalam Rangkah Malam Tasyakuran Peringatan HUT Ke 74 Kemerdekaan RI di Jl Kalidonan Kelurahan Donan .

Kegiatan tsb adalah merupakan kegiatan Tahunan yang dilaksanakan oleh Karang Taruna Tunas Bangsa Rw 13 dan Warga Masyarakatnya dengan maksud warga Masyarakat tersebut merasa bersyukur Kepada Alloh SWT atas Rahmat Nya dan Jasa Para Pahlawan yang berjuang membela Bangsa Negara dan Tanah Air untuk Kemerdekaan Negara Republik Indonesia.

Bp Joko Febriyanto selaku Ketua Panitya Malam Pengajian Akbar dan Sholawat Bersama dalam Rangkah Resepsi HUT Ke 74 RI mengucapkan terima kasih kepada Aiptu Suroto Kanit Binmas dan Kepala Kelurahan dan Ketua LPMK Kelurahan Donan yang hadir ditengah tengah Warganya sehingga menambah rasa Kekeluargaan yg lebih dekat dan lebih akrab sehingga kegiatan tersebut berjalan dengan tertib lancar aman dan sesuai harapan .

Kapolsek Cilacap Tengah AKP Aceng Rohman ditengah kesibukannya mengucapkan terima kasih kepada Anggotanya yang menghadiri Undangan warga binaannya yang mempunyai Kegiatan dalam Rangkah Memperingati HUT Kemerdekaan ke 74 RI di Wilayah Binaannya untuk mencerminkan kedekatan dan keakraban Polri dengan Pokdarkamtibmas /Tokoh Pemuda, Masyarakat maupun Agama

Penulis Aiptu Suroto
Kanit Bms/Polmas Donan

Exit mobile version