BinmasPembinaan Personel

Ribuan Warga Pati Meriahkan Fun Bike dan Lomba Mancing HUT Bhayangkara Ke-73

jateng.tribratanews.com, Pati – Ribuan warga Pati memeriahkan peringatan HUT Bhayangkara ke 73, dengan bersepeda santai (fun bike) serta lomba mancing, Minggu (30/6/2019).

Ribuan pesepeda bersama pejabat Forkompinda mengikuti Fun Bike HUT Ke-73 Bhayangkara yang start di Mapolres Pati dan finish di Lapangan Brimob Pati dengan menempuh jarak 12 KM. Sementara ratusan lainnya mengikuti lomba mancing serta eksebishi latihan menembak bersama Forkompinda di Mako Brimob Pati.

Usai bersepeda santai, Kapolres Pati AKBP Jon Wesly Arianto mengatakan, kegiatan dalam rangkaian peringatan HUT ke 73 Bhayangkara tahun itu untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat.

“Di sini para peserta terdiri dari TNI, Polri dan masyarakat. Tujuan besarnya ada TNI/Polri selalu bersinergi dengan masyarakat. Untuk sepeda santai ada sekitar empat ribuan peserta, sedang mancing mania terbuka untuk umum. Ketentuan mancing mania itu peserta diberi kesempatan beberapa waktu untuk mendapatkan ikan sebanyak-banyaknya dan akan mendapatkan hadiah,” ujarnya.

Bupati Haryanto menyampaikan ucapan selamat Hari Bhayangkara kepada jajaran Polri dengan harapan Polres Pati bisa mengayomi, dan melayani masyarakat dengan baik.

“Dan menurut saya saat ini sudah cukup baik dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat. Terbukti bahwa kegiatan mulai dari pesta Pilkades, Pilleg, Pilpres, sampai pengamanan selama Ramadhan hingga Idul Fitri telah berjalan baik,” ujar Bupati.

Pembagian door prize sepeda santai dengan hadiah utama sepeda motor beat di Mako Brimob dimeriahkan pentas musik dangdut Mahattan. Pada kesempatan itu, Kapolres AKBP Jon Wesly Arianto menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kodim 0718, Pemkab dan masyarakat Kabupaten Pati yang telah bersinergi sehingga tercipta situasi wilayah kondusif sampai sekarang ini.

(Humas Respati)

Berita Terkait