Binkam

Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Buaran Tingkatkan Patroli Subuh

jateng.tribratanews.com, Kota Pekalongan – Polsek Buaran, Polres Pekalongan Kota, Polda Jawa Tengah melaksanakan kegiatan patroli diwilayahnya guna mengantisipasi gangguan kamtibmas, Jum’at (31/05/2019).

Patroli tersebut diawaki tiga anggota jaga regu II Polsek Buaran, patroli dilaksanakan dengan menggunakan KBM roda 4 Polsek Buaran. Patroli dilaksanakan dengan sasaran pemukiman penduduk, perumahan, minimarket, SPBU, ATM dan tempat tempat rawan lainnya yang berada diwilayah hukum Polsek Buaran, Polres Pekalongan Kota.

Saat berpatroli, anggota patroli berhenti disalah satu pemukiman. Disana mereka menjumpai beberapa warga yang sedang mengobrol, tak lupa, anggota patroli menyampaikan beberapa pesan kamtibmas diantaranya untuk selalu waspada dan berhati-hati saat melakukan aktifitas dimalam hari, sesama warga harus saling menjaga dan mengawasi lingkungan sekitar secara bersama-sama, apabila hendak tidur warga dihimbau untuk tidak lupa mengunci pintu rumah dan mengecek lingkungan dengan teliti, dan apabila ada sesuatu yang mencurigakan diharapkan untuk segera di laporkan kepada Bhabinkamtibmasnya agar segera teratasi.

[Humas Polres Pekalongan Kota]

Berita Terkait