Wujudkan Situasi Kondusif Wilayah, Polres Purbalingga Gelar Patroli Gabungan

jateng.tribratanews.com, Purbalingga – Dalam rangka mewujudkan suatu kamtibmas yang kondusif di wilayah Kabupaten Purbalingga menjelang penetapan hasil Pemilu 2019, Polres Purbalingga menggelar patroli gabungan skala besar. Patroli gabungan terdiri dari personel Polres Purbalingga, TNI dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Selasa (21/5/2019) siang.

Patroli skala besar dipimpin oleh Kasat Sabhara AKP Suswanto. Sebelum pelaksanaan patroli, seluruh personel gabungan diambil apel oleh Kabag Ops Polres Purbalingga Kompol Herman Setiono di halaman Mapolres Purbalingga. Selanjutnya melaksanakan patroli skala besar menggunakan belasan motor dan mobil menuju sasaran yang sudah ditentukan.

Kapolres Purbalingga AKBP Kholilur Rochman melalui Kabag Ops Polres Purbalingga Kompol Herman Setiono mengatakan bahwa untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif menjelang penetapan hasil Pemilu 2019, kita melaksanakan patroli skala besar. Patroli skala besar melibatkan personel gabungan dari kepolisian, TNI dan Satpol PP.

“Patroli dilaksanakan untuk menciptakan situasi kamtibmas kondusif di wilayah Kabupaten Purbalingga. Sasaran patroli yaitu kantor KPU, Bawaslu, Gudang Penyimpanan Logistik Pemilu, objek vital, kantor pemerintahan, perbankan dan pertokoan,” kata Kabag Ops.

Dalam pelaksanaannya patroli tidak hanya berkeliling memantau situasi. Namun patroli juga dilaksanakan secara dialogis sekaligus melakukan pengecekan pengamanan di kantor penyelenggara pemilu maupun gudang logistik pemilu yang masih dijaga hingga sekarang.

“Patroli skala besar kita rencanakan dilaksanakan rutin dua kali sehari pada siang dan malam selama siaga penetapan hasil pemilu. Tujuannya mencegah gangguan keamanan dan menciptakan suasana yang kondusif di wilayah Kabupaten Purbalingga,” ucapnya.

Exit mobile version