jateng.tribratanews.com, Polda Jateng, Kota Tegal – Kepolisian Resor Tegal Kota mengadakan lomba Dai Kamtibmas di Masjdi Al Amin Mapolres. Kegiatan yang dilaksanakan usai Sholat Dhuhur berjamaah ini diikuti oleh personel jajarannya.
Kapolres Tegal Kota AKBP Siti Rondhijah, S.Si mengungkapkan selain meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, juga untuk memacu anggota untuk terus bersemangat dalam hal kebaikan dan amal ibadah terlebih di bulan Ramadhan
Selain itu, lanjutnya Kapolres mengatakan kegiatan ini juga sekaligus untuk mengasah kepiawaian anggota dalam menyampaikan ceramah keagamaan berkaitan dengan kamtibmas.
“Harapannya membentuk personel yang dapat meyampaikan ceramah dan pesan kamtibmas di tengah masyarakat sehingga dapat diterima dengan baik dan dilaksanakan secara maksimal ,” ungkap Kapolres, Kamis (09/05/2019)
Sementara itu, lomba Dai Kamtibmas yang digelar sejak, Rabu (08/05) ini diikuti oleh perwakilan anggota dari masing-masing Bagian dan satuan fungsi serta Polsek-polsek jajaran dilingkungan Polres Tegal Kota lainnya.
Menurut Paur Minpers Bagsumda, Iptu Samsudin, selaku tim juri menyampaikan ada sejumlah kriteria yang menjadi penilaian lomba Da’i Kamtibmas, yakni penguasaan materi, penampilan dan ketepatan waktu.
Ada hadiah menarik yang disediakan bagi para pemenang nantinya. Yakni untuk juara pertama , kedua dan juara ketiga yang akan diserahkan usai penilaian dari tim juri,” tuturnya
.