Kabidpropam Polda Jateng Buka Program Kupeduli Narkoba Gelombang 5

jateng.tribratanews.com, Kota Semarang – Sebanyak 29 anggota polisi jalani rehabilitasi dan pemulihan akibat narkoba di Rumah Sakit Bhayangkara melalui program Kupeduli narkoba gelombang 5, Kamis (2/4/2019). Program Kupeduli Narkoba ini dilaksanakan setelah melalui proses sidang internal Polri

Kabid Propam Polda Jateng Kombes Pol Jamaludin Fatir, Didampingi Karumkit Polda Jateng, Kasubbid Provos mengatakan Selama tahun 2019 pihaknya sudah melakukan proses pembinaan kepada anggota yang terlibat penyalah gunaan narkoba.

“Saya harap setelah rehabilitasi ini anda bisa sadar dan memulai pola hidup sehat. Anda sayangi badan anda, Tinggalkan narkoba karena efeknya bukan hanya di anda tapi keluarga anda, sayangi diri anda, sayangi keluarga anda, sayangi Polri,” pinta Kabidpropam.

Kabidpropam menekankan program rehabilitasi ini bertujuan agar badan kembali sehat jasmani rohani agar bisa kembali lagi menjadi anggota polri yang baik. Jangan mengulangi pelanggaran lagi. Sekali lagi laksanakan program ini dengan baik. (Humas)

Exit mobile version