Antisipasi Curanmor, Polsek Pracimantoro Tingkatkan Patroli

jateng.tribratanews.com, Polda Jateng – Cegah terjadinya pencurian kendaraan bermitir di area perpakiran baik di pasar maupun perpakiran rumah sakit ,Bhanbinkamtibmas Brigadir Agung Prihandoko Sambangi dan Binluh kepada petugas parkir Rumah Sakit Maguan Husada Pracimantoro, Kamis (4/4).

Untuk mewujudkan situasi wilayah yang aman kondusif anggota Polsek Pracimantoro Brigadir Agung Prihandoko selaku Bhabinkamtibmas menyambangi petugas parkir untuk menyampaikan pesan pesan kamtibmas kepada petugas parkir yang kebetulan sedang menjaga sepeda motor yang berada di perparkiran halaman Rumah Sakit Maguan Husada Pracimantoro.

Agar dalam pengawasannya lebih di maksimalkan supaya tidak terjadi curanmor dan menyampaikan himbauan kepada warga yang membesuk keluarganya yang ada di rumah sakit, sebelum meninggalkan kendaraannya supaya di pastikan benar – benar terkunci stang dan tidak meninggalkan barang berharga di sepeda montor. Kemudian Disaat berpergian supaya lebih waspada dengan barang bawaanya jangan bawa atau pakai perhiasan yang berlebihan supaya tidak mengundang tindak kejahatan.

Kapolsek Peacimantoro AKP Dwi Krisyanto, mewakili Kapolres Wonogiri AKBP Uri Nartanti, mengungkapkan bahwa kegiatan ini di lakukan untuk untuk menjaga keamanan dan mencegah terjadinya curamor di wilayah Pracimantoro supaya aman kondusif maka Personel dari Polsek Pracimantoro tidak bosan bosanya selalu melakukan pembinaan dan penyuluhan kepada petugas parkir dan juga memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam setiap melaksanakan kegiatan maupun aktifitas sehari hari merasa aman dan nyaman, pungkasnya.

( Humas Polres Wonogiri Polda Jateng )

Exit mobile version