Binmas

Dialogis dengan Penjual Cilok, Personel Polsek Colomadu “Wanti-wanti” Tentang Kebersihan

jateng.tribratanews.com, Karanganyar – Maraknya pedagang / penjual cilok di wilayah Kecamatan Colomadu membuat Polsek Colomadu, Polres Karanganyar bergerak untuk memastikan jajanan tersebut aman, sehat juga bersih untuk dinikmati warga masyarakat yang menggemari makanan khas Jawa Barat ini.

Siang hari ini, personel Polsek Colomadu Aiptu Agung Budi saat melaksanakan patroli Kuda 201 bersama anggota tampak berdialog dengan salah seorang penjual cilok, Yusuf (35) yang mangkal di sekitaran belakang The Alana Hotel Solo, Desa Blulukan, Minggu (31/3) pukul 11.10 WIB.

Aiptu Agung “mewanti – wanti” agar kebersihan bahan baku, saat pengolahan serta penyajian atau ketika dijual ke masyarakat harus benar – benar diperhatikan, jangan sembarangan demi meraup untung lebih.

“Saya mewanti – wanti mas Yusuf agar kebersihan bahan baku, saat pengolahan serta penyajian atau ketika dijual ke masyarakat harus benar – benar diperhatikan, jangan sembarangan demi meraup untung lebih,” jelas Aiptu Agung.

Berita Terkait