Bhabinkamtibmas Polsek Purwokerto Timur, Pantau Pendistribusian BPNT

jateng.tribratanews.com, Polda Jateng, Banyumas – Bertempat di toko Mega Agen E Warung Bapak Sugeng Aryanto, Bhabinkamtibmas Polsek Purwokerto Timur, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah Aiptu Maryanto melakukan pemantauan pendistribusian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Kamis (28/02/2019).

Bhabinkamtibmas menyambangi agen E-Warung Mega Jl. Gumbreg Rt 04/05 Kel. Mersi milik Bapak Sugeng Aryanto guna pantau dan kawal pendistibusian BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) dari Kementrian Sosial dan menghimbau agar tidak ada penyimpangan dalam pelaksanaannya sehingga berguna dan bermanfaat dan tidak disalah pergunakan, BPNT berupa beras dan telur yang diberikan kepada warga kurang mampu.

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas kepada penerima bantuan untuk mempergunakan bantuan sesuai kebutuhan karena nilai beli tersebut bila di kalkulasi seharga “Seratus sepuluh ribu rupiah”

Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun melalui Kapolsek Purwokerto Timur Kompol Abdul Rojak mengatakan bahwa Bhabinkamtibmas selalu pantau dan kawal Pendistribusian program bantuan BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) di warung PKH (Program Keluarga Harapan) sehingga tepat sasaran”.jelas Kapolsek.

Exit mobile version