Binmas

Bersama Warga, Polsek Tunjungan Blora Bantu Bedah Rumah Bocah Korban Spiritus

jateng.tribratanews.com, Polda Jateng, Blora – Masih ingatkah dengan Seorang Bocah berusia 7 tahun korban luka bakar cairan spiritus di daerah Kecamatan Tunjungan Blora. Adalah Ardianto Saputra yang harus bertahan dengan luka bakar di 70 persen tubuhnya karena tersiram cairan spiritus, beberapa waktu lalu.

Begitu banyak uluran tangan dan bantuan baik dari instansi maupun perorangan yang ingin membantu meringankan beban Ardi dan keluarga. Selain bantuan biaya untuk pengobatan, Rumah Keluarga Ardi juga di bedah, untuk dibangun kembali sehingga layak huni, dan untuk kondisi Ardi saat ini telah membaik setelah mengalami beberapa Kali operasi dan pengobatan.

Adapun dana bedah rumah Ardi di dapatkan dari Baznas Kabupaten Blora, APBDes Desa Sambongrejo dan juga uluran dana dari para dermawan. Setelah secara resmi bantuan diserahkan oleh Wakil Bupati Blora H.Arief Rohman,M.Si.Sabtu, ( 09/02/2019 ) kemarin Bedah rumah Ardi pun dimulai. Nampak warga sekitar,dan tetangga bahu membahu gotong royong mendirikan rumah Ardi. Tidak mau ketinggalan Polsek Tunjungan Polres Blora Polda Jateng, bersama Koramil Tunjunganpun ikut membantu.

Nampak suasana yang guyup penuh semangat kebersamaan saat warga bersama TNI dan Polri Mendirikan Rumah untuk Keluarga Ardi.Saemuri, Kepala Desa Sambongrejo merasa terharu dan senang atas terlaksananya Bedah Rumah Untuk warganya. “Kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang ikut mendukung terlaksananya bedah rumah untuk keluarga Ardi, tentunya Jika dari dana desa saja, tidak akan bisa terlaksana.” Ucap Kepala Desa.

Selain membantu mendirikan rumah, dalam kesempatan tersebut Polsek Tunjungan Polres Blora Polda Jateng yang dipimpin oleh Kapolsek AKP Budiyono,SH juga menyerahkan bantuan sosial berupa paket sembako untuk keluarga Ardi.”Tidak banyak yang kami berikan,semoga bermanfaat untuk keluarga Ardi.” Ucap Kapolsek.

Sementara itu bapak Radi ( 31) bapak Ardi menyampaikan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan untuk Ardi dan keluarganya. “Pokoe matur suwun sanget kagem sedanten ingkang sampun mbantu Ardi lan keluarga kulo, Kulo boten saget mbales nopo nopo pak, mugi mugi barokah.” Ucap Pak Radi dalam bahasa jawa, yang intinya mengucapkan terimakasih kepada semua yang telah membantu keluarganya.

Berita Terkait