Polisi Apresiasi Warga yang Rajin Laksanakan Pos Kamling

jateng.tribratanews.com, Salatiga – Kesadaran masyarakat untuk melakukan poskamling dalam menjaga lingkungannya sudah mulai tumbuh. Untuk meningkatkan semangat dan juga eksistensinya, malam ini Patroli Zona Sat Sabhara Polres Salatiga yang dipimpin oleh Bripka Aris Riyanto sambang Poskamling Rt.06 Rw.01 Cabean, Salatiga. Rabu (06/02/2018)

Dalam kesempatan tersebut patroli Zona Sat Sabhara Polres Salatiga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang sudah membantu Polisi dalam menjaga keamanan lingkungan. Kegiatan ini harus terus di tingkatkan lagi di tiap-tiap RT atau RW. Diharapkan dengan kegiatan poskamling seperti ini, para pelaku kejahatan berfikir banyak untuk melakukan kegiatannya.

“Menjelang pemilu 2019 agar masyarakat mewaspadai berita hoax yang beredar di media sosial. Karena selama ini berita yang beredar belum tentu benar dan dapat memecah belah persatuan bangsa” ucap Bripka Aris.

Anton selaku warga yang piket di poskamling mengucapkan terima kasih banyak atas patroli serta pembinaannya kepada kami dalam menjaga keamanan kampung.

Kapolres Salatiga AKBP Gatot Hendro Hartono SE MSi melalui Kasat Sabhara Polres Salatiga AKP Hari Slamet trianto S.Sos menyampaikan bahwa agar anggota Polisi jajaran Polres Salatiga dalam kegiatan patroli agar selalu mengunjungi perkampungan atau komplek pemukiman untuk menjaring informasi dan memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat.

(Humas Polres Salatiga Polda Jateng)

Exit mobile version