Operasi Bina Kusuma Candi 2019, Sat Binmas Polres Banyumas Sebar Stiker Himbauan

jateng.tribratanews.com, Banyumas – Dalam rangka lebih meningkatkan kegiatan Ops Bina Kusuma Candi 2019, Sat Binmas Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah sosialisasikan himbauan kepada masyarakat dengan menempelkan stiker himbauan di Terowongan Kebocoran, Pertigaan Deoan SMP 4 Purwokerto, Pertigaan Logawa, Pasar Karanglewas dan Pertigaan Tanjung Purwokerto, Kamis (07/2-2019).

Ops Bina Kusuma Candi 2019 yang mengedepankan upaya pembinaan dan pencegahan yang dilaksanakan Oleh Polri kepada masyarakat, perlu ditingkatkan dalam rangka mengurangi penyakit masyarakat yang sering muncul ditengah-tengah masyarakat dan sudah membudaya sehingga menimbulkan dampak sosial yang tidak baik di kehidupan masyarakat sehari-hari.

Upaya Sat Binmas Polres Banyumas dalam menekan premanisme dan yang lain, dalam Ops Bina Kusuma Candi 2019 tersebut, dilakukan oleh KBO Sat Binmas Iptu Sudiono, S.H beserta anggota dengan menempel stiker himbauan yang berbunyi “Ayuh Bareng – Bareng Mbrantas Budaya Premanisme Nang Kota Satria, Wong Banyumas Siap Nglawan Premanisme Preman Ilang Banyumas Ayem”.

Pemasangan stiker tersebut, menurut Iptu Sudiono, S.H perlu dilakukan supaya dapat dilihat dan dibaca oleh masyarakat, agar masyarakat mengerti serta memahami, dan bersama-sama dengan Polri bersedia membantu dalam memberantas kejahatan dan premanisme.

“Dengan di pasangnya Stiker himbauan Ops Bina Kusuma Candi 2019 Polres Banyumas di lokasi /tempat rawan terjadinya aksi premanisme dan kejahatan jalanan, di harapkan mampu meminimalisir tindak pidana, disamping itu, masyarakat juga dapat dengan cepat menghubungi Polri, sehingga Polri dapat maksimal dan aksi kejahatan lebih mudah dideteksi dan diungkap”, terang Iptu Sudiono, S.H sambil menempelkan stiker tersebut di sebuah warung.

Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun, S.I.K melalui Kasat Binmas AKP Supriyadi, S.H menambahkan bahwa selain pemasangan/menempel stiker himbauan, seluruh anggota Binmas Polres Banyumas dan Bhabinkamtibmas, juga mensosialisasikan kepada masyarakat, seperti sekolah, balai desa, ataupun tempat strategis yang sering dikunjungi oleh masyarakat sekitar.

(PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Exit mobile version