Libur Tahun Baru, Polres Brebes Perkuat Pengamanan Obyek Wisata

jateng.tribratanews.com, Brebes – Polres Brebes, Polda Jateng mengerahkan personilnya untuk melakukan pengamanan di sekitar tempat wisata. Pengamanan ini mengantisipasi meningkatnya kunjungan masyarakat di sejumlah tempat wisata dalam mengisi liburan tahun baru 2019.

Kapolres Brebes AKBP Aris Supriyono melalui Kabag Ops Kompol Harry Sutadi mengatakan pihaknya menerjukan sejumlah polisi dilokasi wisata maupun di tempat-tempat tujuan keramaian di wilayah Kabupaten Brebes.

Dikatakan, di wilayah kota Brebes sendiri setidaknya ada beberapa lokasi obyek wisata yang diperkirakan akan mengalami lonjakan pengunjung.

Lokasi tersebut adalah Obyek Wisata (OW) Pantai Randusanga Indah (Parin), OW Hutan Mangrove, Pulau Pasir dan beberapa pusat perbelanjaan yang ada dikota Brebes.

“Pengamanan liburan tahun baru ini merupakan puncak dari kegiatan Operasi Lilin Candi yang digelar sejak tanggal 21 Desember. Selain tempat ibadah (gereja), jalur mudik dan lokasi keramaian dan tempat wisata juga menjadi fokus pengamanan dalam operasi ini ,” kata Harry Sutadi, Senin (2/1/2019).

Ditambahkan Harry selain beberapa lokasi di Kecamatan Brebes, lokasi lainya yang juga dikunjungi warga yaitu obyek wisata yang berda di beberapa Kecamatan diantaranya adalah, Waduk Malahayu di Kecamatan Banjarharjo, pemandian Airpanas dan Agro Wisata Kaligua di Kecamatan Paguyangan serta bebera lokasi lainya yang tersebar di beberapa Kecamatan lainnya.

Harry mengatakan pihaknya dalam melakukan pengaman di tempat wisata selalu bekerjasama dengan petugas internal pusat rekreasi tersebut. “Alhamdulillah seluruh kegiatan selama pelaksanaan Operai lilin Candi 2018 di wilayah Polres Brebes berlangsung dengan aman dan tertib,” pungkas Kabag Ops. (Hms)

Exit mobile version