Binmas

Ini Wujud Kedekatan Aiptu Rozak dengan Warga Binaanya

jateng.tribratanews.com, Kudus – Menjadi seorang Bhabinkamtibmas merupakan tugas yang mulia, dekat dengan masyarakat bahkan kehadirannya dapat memberikan rasa aman terhadapat warganya. Oleh sebab itu, sosok Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak Polri dalam membina hubungan kekerabatan serta menjalin kedekatan dengan masyarakat.
Seperti yang dilaksanakan Aiptu Rozak yang merupakan Bhabinkamtibmas Ds Loram Wetan Kec Jati Kudus ini. Seolah dirinya mengabaikan rasa lelahnya untuk melaksanakan sambang dan Kunjungan door to door kerumah-rumah warga, bahkan setiap hari senin Aiptu Rozak selalu menyempatkan menjadi inspektur upacara di SD Loram Wetan.
“Dengan Aktif melakukan kunjungan kerumah warga akan faham dan tahu permasalahan yang ada didesa,” ungkap Aiptu Rozak yang pernah mendapatkan penghargaan Bhabinkamtibmas teladan dari Bupati Kudus.
Dirinya berkeyakinan dengan apa yang dilakukannya dapat membuat hubungan kekerabatan yang semakin dekat dengan warga binaannya. Selain itu, juga melihat perkembangan situasi kamtibmas secara langsung sekaligus menyampaikan himbauan serta pesan-pesan kamtibmas warga.
Bahkan, warga yang dikunjungi pun merasa senang. Tidak hanya sekedar sambang, warga sering memanfaatkan kehadiran Aiptu Rozak untuk menyampaikan keluh kesahnya dan bertukar pendapat untuk menemukan jalan keluar setiap permasalahan yang timbul di masyarakat.
(DD Humas Kudus)

Berita Terkait