jateng.tribratanews.com, Pati – Sebuah mobil Xenia warna silver dengan Nomor Polisi H 9389 KY, tiba-tiba terbakar di Jalan Pangeran Diponegoro, Sabtu (21/10/2017) Pukul 18.50 Wib, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Kapolres Pati AKBP Maulana Hamdan, S.I.K melalui Kapolsek Pati Iptu Pujiati mengatakan bahwa telah terjadi kebakaran mobil Daihatsu Xenia dengan Plat Nomor H 9389 KY yang diketahui milik Rofik (40) Warga Desa/Kecamatan Boja RT 7 Rw 7, Kabupaten Kendal.
“Berdasarkan penuturan korban, kejadian bermula saat mobil melaju dari arah barat menuju timur (Kajen Margoyoso), tiba-tiba dari bagian mesin keluar asap dan tercium bau mencium bau tidak enak”. Ungkap Iptu Pujiati
Tambahnya, pemilik saat sampai di tempat kejadian Perkara (TKP), yakni di sebelah timur perempatan penjawi, tiba-tiba ada seorang pengendara yang melihat api keluar dari bagian samping mesin dan meneriaki pengendara mobil tersebut.
“Korban kemudian keluar dari dalam mobil dan melihat kobaran api yang berpusat di mesin mobil. Tak lama kemudian, salah seorang warga kemudian memanggil petugas pemadam kebakaran dan melapor ke Polsek Pati”. Tandasnya.
Api berhasil dipadamkan oleh tim pemadam kebakaran pada pukul 19.10 Wib. Atas kejadian tersebut, kerugian diperkirakan mencapai Rp. 50 Juta rupiah. Sementara kondisi, bagian depan terbakar parah dan ban mobil habis dilahap api. Diduga Kebakaran Mobil tersebut akibat arus pendek di sistem kelistrikan.
(Humas Polres Pati)