Binmas

Bripka Adi Nov Tangkal Narkoba dan Miras di Ledok

jateng.tribratanews.com, Salatiga – Penyalahgunaan narkoba dan miras saat ini sudah dalam taraf sangat mengkhawatirkan khususnya dikalangan remaja,  bahkan Narkoba dan miras sudah dijadikan sebagai status sosial, padahal sejatinya narkoba dan miras sangat merusak pola pikir dan kesehatan penggunanya.

Untuk menanggulangi makin berkembangnya penyalahgunaan narkoba dan miras Bhabinkamtibmas Ledok Bripka Adi Novianto pada hari Sabtu tanggal 29/07/2017 bertempat di Balai Pertemuan RW 05 Jurang Gunting Kel Ledok Kec. Argomulyo telah memberikan Binluh kepada 60 remaja Juranggunting yang dengan antusias mendengarkan materi yang disampaikannya.

Bripka Adi Novianto menyampaikan bahwa dalam Narkoba dan Miras mengandung zat adiftif yang berdampak terhadap ketergantungan sekaligus sangat berbahaya bagi kesehatan,  sama sekali tidak ada manfaat baik dalam penggunaan Miras dan Narkoba,  nantinya apabila mencoba kemudian menjadikan ketergantungan akan narkoba atau miras maka akan membuka kesempatan untuk melaksanakan tindakan kejahatan yang lain,  untuk itu jauhi dan hindari diri remaja dari pengaruh miras dan narkoba. Remaja merupakan generasi penerus bangsa yang harus bersih dari pengaruh miras dan narkoba, tingkatkan Iman dan semangat dalam belajar dan bekerja sehingga akan menjadi remaja yang berkwalitas serta berkarakter,  tandas Bripka Adi.

Ketua Remaja Juranggunting Usman Syahid sangat berterima kasih kepada Babhinkamtibmas Ledok Bripka Adi Novianto yang telah memberikan bimbingan dan penyuluhan kepada seluruh Remaja Juranggunting tentang bahaya pemakaian miras dan narkoba,  sehingga diharapkan hal tersebut bisa menjadikan pemahaman bagi seluruh remaja yang hadir untuk tidak pernah mencoba memakai miras maupun narkoba, sehingga kedepannya bisa menjadi gernerasi penerus bangsa yang lebih baik.

Kapolsek Argomukyo AKP Siswanto SAg,  ditempat terpisah menyampikan bahwa seluruh Bhabinkamtibmas telah diperintahkan dalam setiap kesempatan bertemu dengan warga binaannya untuk selalu memberikan binluh tentang bahaya penggunaan narkoba dan miras, diharapkan akan terwujud wilayah yang bebas narkoba dan miras sehingga terwujud masyarakat yang lebih aman dan kondusif,  hindari narkoba dan miras agar hidup anda lebih sehat dan bermakna,  tandas Kapolsek.

( Humas Polres Salatiga Polda Jateng )

Berita Terkait