Kapolres Tegal Hadiri Upacara Pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2017

jateng.tribratanews.com, Tegal – Kepala Kepolisian Resor Tegal AKBP Heru Sutopo, SIK menghadiri upacara pembukaan Tni Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap II Tahun 2017 di halaman TPA Nuruttakwa Desa Cawitali Kecamatan Bumijawa Kabupaten Tegal, Selasa (04/05/2017).

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Tegal Entus Susmono, Kadipermades Prasetiawan, S.H, Wakil Ketua DPRD Kab . Tegal bapak Rustoyo dari PDIP, Kasdim 0712/Tegal Mayor Inf Sugiharto, Pabungdim 0712/Tegal Mayor Inf A. Aziz, Kaminvet Tegal Mayor CPL Agus Sunaryo, Kapten priyanto mewakili Danbrigif 4/DR, Kapt Laut (P)  Agus Purwadi Pasops Lanal Tegal, Danramil jajaran Kodim 0712/Tegal, Camat se-kabupaten Tegal, Forkompimcam Kecamatan Bumijawa, Kades se-kecamatan Bumijawa dan seluruh tamu undangan.

Dalam sambutannya Bupati Tegal memberikan apresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada seluruh para tamu undangan yang telah hadir dalam upacara pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2017 di Desa Cawitali. TMMD sendiri merupakan pendekatan diri antara TNI dengan warga masyarakat secara langsung dengan melalui program TNI manunggal membangun desa maka kemanunggalan TNI bersama dengan rakyat tidak hanya jargon semata, karena selama program itu prajurit TNI juga tinggal serta besosialisasi bersama masyarakat. Kegiatan TMMD di Desa Cawitali dengan sasaran akan membangun sejumlah infrastruktur.

Kapolres Tegal AKBP Heru Sutopo, SIK mengharapkan kegiatan TMMD ini dapat berjalan sampai selesai dengan semangat kemanunggalan TNI, Polri serta rakyat dapat terwujudnya mempercepat pembangunan nasional dan perubahan yang sangat bermanfaat guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat daerah Desa Cawitali Kecamatan Bumijawa Kabupaten Tegal, dalam rangka menjaga keamanan, ketertiban dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),”Ungkapnya.

Exit mobile version