jateng.tribratanews.com, Salatiga – Bila Sesepuh dan Purnawirawan semangat Tribrata masih melekat di sanubari meraka, tetunya kita yang muda ini harus lebih menggelora untuk mengabdikan diri pada Institusi ini, penggalan ungkapan Kapolres, pada saat acara Tirakatan di Pendopo sasana Tribrata Polres Salatiga.
Tirakatan dalam rangka HUT Polri ke 71 Polres Salatiga diselengarakan pada hari Jum at, 30/6/2017 malam, dipimpin langsung Kapolres AKBP Happi Perdana Yudianto. SIK. MH, dengan didampingi KH Fatchurohman, dari Pulutan, dan Wakapolres KOMPOL Dyah Wuryanibg Hapsari. SH dengan diikuti seluruh Perwira Polres Salatiga, Brigadir yang menjabat Perwira, Bhabinkamtibmas, Pengurus Bhayangkari, PP Polri, dan Bintara Remaja.
Dengan semangat Profesionalisme dan modernisaasi POLRI berkomitmen untuk meraik kepercayaan dari Masyarakat demi tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia yang sejahtera mandiri dan berkeadilan. Tema HUT Polri 2017, dengan ketulusan dan keiklasan semoga dapat terwujud agar negri ini aman dan nyaman.
Dalam sambutannya Kapolres Salatiga menyampaikan di malam ini semoga kita dapat merepleksi diri apa yang sudah kita berikan kepada Negara atau masyarakat selama ini. Seperti dalam tema tersebut tentunya tugas kita semakin berat. Meraih kepercayaan masyarakat tidak mudah seperti membalikkan telapak tangan, tentunya harus dilaksanakan dengan tingkah dan prilaku yang mentauladani. “ jelas Kapolres “. Peringatan HUT Polri pada taun ini akan diundur pelaksanaannya mengingat sampai saat ini jajaran kepolisian baru melaksanakan Operasi kemanusiaan Radmania Candi 2017, ” imbuhnya’.
Selesai acara dilanjutkan pemotongan tumpeng dan diberikan kepada Bintara termudada Bripda Bela, sebagai simbul dimpundakmu semangat bhayangkara akan tetap menyala untuk mengabdikan diri kepada masyarakat.
Humas Polri ciptakan situasi Kamtibmas bersama Sistem Informasi Keamanan Terpadu ( Simadu ) telegram,Wa 0877 0008 6929