Bantu Kelancaran Arus Lalu Lintas, Polsek Baturraden Banyumas Pertebal Pos Pelayanan

jateng.tribratanews.com, Banyumas – Dalam rangka menghadapi libur panjang lebaran, seluruh anggota Polsek Baturraden, Polres Banyumas, Polda Jawa tengah di sebar di beberapa titik pertebal Pos Pelayanan Baturraden, Jum’at (30/06/17).

Kapolres Banyumas AKBP Azis Andriansyah, S.H., S.I.K., M.Hum melalui Kapolsek Baturrden AKP Susanto, S.H menyampaikan bahwa dalam rangka mengantisipasi kemacetan arus lalin di wilayah wisata Baturraden, anggota Polsek Baturraden disebar di beberapa titik untuk mempertebal anggota Pos Pelayanan, sehingga selama libur lebaran ini wilayah baturraden tetap aman, lancar dan kondusif.

Kapolsek menjelaskan, adapun tempat yang merupakan titik rawan kemacetan dan parkir liar yang telah di tempatkan anggota diantaranya di bundaran Pring Sewu, pertigaan hotel Budi, depan lokawisata Baturraden, pertigaan BPTU, pertigaan Ketenger, pertigaan Karangpule, lokawisata Small Word, pintu gerbang Palawi dan lapangan Karangmangu.

“Atas kegigihan semua anggota Pos pelayanan dan penebalan dari Polsek Baturraden, selama lima hari ini semua titik rawan macet dapat di atasi, dengan cara buka tutup arus, baik yang menuju lokawisata maupun yang menuju ke kebun raya Baturraden.”, jelas Kapolsek.

Selain itu, Polisi juga menghimbau kepada para pengunjung obyek wisata Baturraden agar selalu berhati-hati dan waspada dengan keluarga dan barang barang bawaanya agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

(A.Faizin Humas Polsek Baturraden/PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Exit mobile version