Binkam

Polres Kudus Datangi Rumah Warga yang Terbakar

jateng.tribratanews.com Kudus – Kebakaran menimpa rumah Sunarti salah satu warga di Jl Sekar Malang desa Mlati Lor Rt 04 Rw 02 Kecamatan Kota Kudus, kamis (29/6) siang ini jam 10.45 Wib.

Kejadian bermula saat saksi mata yang kebetulan melintas di tempat kejadian melihat asap hitam mengepul dari atas atap rumah. Ketika itu situasi rumah dalam keadaan sepi dengan pintu dan jendela rumah dalam keadaan tertutup rapat. Selanjutnya saksi bersama dengan warga lainya berinisiatif mendobrak pintu warung sebelah utara rumah yang masih satu bangunan dengan bangunan rumah yang terbakar, kemudian diketahui oleh saksi bahwa rumah dalam keadaan kosong tanpa penghuni, dan diketahui bahwa api berasal dari ruang tengah rumah. Teriakan saksi meminta tolong sontak menjadikan warga sekitar keluar menuju tempat kejadian. Selanjutnya warga bersama-sama berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya seperti ember dan air dari selokan.

Baru sekira pukul 11.10 Wib satu unit pemadam dari PT. Nojorono tiba dilokasi kejadian setelah dihubungi Pihak Kepolisian, selang 5 menit kemudian disusul dari unit pemadam PT Pura Kudus dan Pemda Kudus. Api secara total dapat dipadamkan pada pukul 11.50 Wib. Peristiwa kebakaran ini menyebabkan hampir seluruh isi bangunan rumah hangus terbakar. Kerugian secara keseluruhan belum dapat ditafsir, namun nampak 2 sepeda motor milik korban hangus terbakar.

“Belum bisa dipastikan penyebab kebakaran, akan tetapi tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kali karena sang pemilik rumah sejak jam 09.00 Wib sudah meninggalkan rumahnya”. Ujar Kapolsek Kudus AKP Muh Choirul Naim (DD Humas Kudus)

Berita Terkait