Mitra Polisi

Pembagian Sembako Warnai Safari Ramadhan Di Bulukerto

jateng.tribratanews.com, Wonogiri – Pada Selasa 30 Mei 2017 Jam 17.00 s/d 20.30 telah selesai dilaksanakan Sarasehan dalam rangka safari Ramadhan 1438 H oleh Wakil Bupati Wonogiri Bp.Drs.Edi Santoso di rumah Bp.Sumono Alamat Lingk.Gondang RT 02/01 Kel Bulukerto dilanjutkan Berbuka Puasa Bersama Dan Sholat Tarawih Di  Masjid Al Hidayah lingkungan Gondang Kel.Bulukerto

Pembagian Sembako oleh Bp. Wakil Bupati Wonogiri Drs. Edi Santoso kepada 40 orang yang kurang mampu mewarnai situasi safari ramadhan di bulukerto tersebut.

Safari Tarling Bupati yang di hadiri Bpk Wakil Bupati Drs. Edi Santoso  Beserta Rombongan kurang lebih 15 orang anggota DPRD Bp.Sriyanto, HS, S.Pd dan Bp.H.Tarso, S.IP

Camat Bulukerto Drs.Bahari menyambut serta mengucapkan, selamat datang di Bulukerto. Dan kami laporkan bahwa Wilayah kec Bulukerto ini tidak ada permasalahan yang berarti dan sebagian masyarakatnya perantauan mencari nafkah di kota pada saat menjelang lebaran nanti pulang kampung merayakan Idul Fitri bersama keluarga.

Wakil Bupati Wonogiri Drs. Edi Santoso menambahkan, “Kami memohonkan ijin titip salam kepada warga Bulukerto, bahwa Bpk Bupati tidak bisa hadir Karena ada urusan di Jakarta, ini hari yang ke 4, Hari kedua Tarling Bupati Wonogiri, Bulan yang penuh Barokah ini kita perbanyak sodakoh, merupakan wujud silaturahim Pemerintah Kab wonogiri Kepada Masyarakat dan banyak sentuhan, untuk wilayah Bulukerto seperti rumah tidak layak huni, pemerintah Sudah 1 tahun 3 bulan masalah Infrastruktur jalan itu merupakan tanggung jawab kita semua. Kita anggarkan 2 Milyar untuk biasiswa anak Pendidikan, artinya pemerintah Ver sesuai dengan aturan main, Masalah kesehatan belum puas orang yang masuk rumah sakit klas 3 akan dibebaskan di awal tahun 2018” terangnya.

Selanjutnya 5 anggota Polsek Bulukerto dengan Wasdal   Kapolsek AKP Kukuh Wiyono, S.H dan 15 Banser NU Satkoryon Bulukerto melakukan pengamanan serta membantu memperlancar arus di area lokasi safari ramadhan tersebut dan selama giat berlangsung kondusif.

Berita Terkait