jateng.tribratanews.com, Brebes – Seorang ibu rumah tangga MRT (35) telah diamankan Kepolisian Sektor Wanasari karena diduga mencuri sebuah kendaraan bermotor milik Ruslani (54) di areal parkir pasar Desa Sawojajar Kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes.
Berdasarkan laporan korban, pencurian tersebut terjadi pada hari Senin (29/5) sekitar pukul 07.30 saat kendaraan bermotor miliknya dipinjam oleh Nurul tetangganya untuk belanja di pasar Sawojajar. Nurul memarkirkannya di tempat parkir pasar. Setelah selesai berbelanja, ia kemudian mengambil kendaraan jenis Honda Scoopy warna merah itu. Namun malang mengenai dirinya, motor tersebut ternyata hilang beserta STNK, SIM, KTP dan ATM dan uang tunai Rp. 700.000 yang tersimpan di dalam jok motor.
Nurul yang mendapati motor pinjamannya raib kemudian menanyakannya kepada Sugiarto, tukang parkir di area itu, namun tak mengetahuinya. Dengan raut muka cemas, Nurul melaporkan kejadian yang menimpanya kepada pemilik motor.
Kejadian itu sontak membuat Ruslani kaget dan tanpa pikir panjang langsung melapor pada Polsek Wanasari. Berbekal laporan warga itu, jajaran unit Reskrim Polsek Wanasari langsung melakukan penyelidikan lebih lanjut.
Kapolres Brebes melalui Kapolsek Wanasari AKP Wagiyo membenarkan bahwa salah satu warganya telah melaporkan kejahatan curanmor. “Setelah terima laporan kami langsung melakukan penyelidikan” kata AKP Wagito
Berdasarkan informasi yang didapat, motor hasil curian tersebut ternyata digadaikan. Mengetahui kondisi itu, pihak kepolisian langsung melakukan penyitaan. Dan didapati keterangan bahwa pelaku pencurian mengarah pada tersangka MRT.
Berkat kerja keras unit Reskrim Polsek Wanasari, akhirnya tersangka berhasil diamankan pada Selasa (30/5) sekitar pukul 20.30 di Desa Kertabesuki Kecamatan Wanasari.
Guna penyelidikan lebih lanjut, kini Pelaku dan barang bukti sudah diamankan petugas yang selanjutnya berkoordinasi dengan unit PPA Satreskrim Polres Brebes.