Binmas

Cegah Paham Radikalisme, Bripka Madyo Temui Tokoh Masyarat & Tokoh Agama

jateng.tribratanews.com, Pati – Menyikapi situasi nasional tentang maraknya giat unjuk rasa dan Issue Sara yang dapat menimbulkan terjadinya gangguan Kamtibmas, maka perlu giat pencegahan dengan melakukan upaya sambang warga dan penggalangan terhadap Tokoh tokoh di masyarakat baik tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat dan kelompok ormas di wilayah Batangan.

Seperti pada hari Rabu (31/5/2017) sekitar pukul 19 00 wib sd 20.30 wib, Anggota Bhabinkamtibmas Bripka Madyo Purwanto telah melaksanakan giat sambang warga dan penggalangan terhadap Tokoh Agama di Desa Binaannya yaitu Dk Asemlegi Ds Mangunlegi Kec Batangan Pati.

Adapun lokasi kegiatan sambang dan penggalangan terhadap Tokoh Agama di Masjid At Taqwa Dk Asemlegi Ds Mangunlegi Batangan saat selesai melaksanakan Sholat Taraweh berjamaah. Pada kesempatan tersebut petugas melaksanakan penggalangan terhadap Tokoh Agama desa tersebut yaitu H. Tanuji selaku Imam Masjid tersebut dan takmir masjid desa tersebut.

Pada kesempatan tersebut petugas Bhabinkamtibmas memberikan himbauan tentang ajakan agar para masyarakat tidak mudah terpengaruh dan terpancing oleh hasutan dari pihak yang tidak bertanggung jawab sehingga terwujud daya tangkal, daya cegah dan daya lawan dari masyarakat atas issue atau berita yang menyesatkan.

Kapolres Pati Akbp Maulana Hamdan, SIK melalui Kapolsek Batangan Akp Harry Marcell, SH MH mengatakan bahwa Giat ini merupakan tindak lanjut dari perintah pimpinan untuk menangkal terjadibya unjuk rasa dan Issue Sara.  Kegiatan sambang dan penggalangan terhadap Tokoh Agama selesai dalam keadaan aman dan tertib

Sumber : Humas Polres Pati

Berita Terkait