jateng.tribratanews.com, Banyumas – Keterlibatan tokoh agama dalam menumbuh kembangkan rasa toleransi beragama akan terus dioptimalkan peran sertanya dalam menciptakan situasi kamtibmas yang mantap dilingkungan masyarakat.
Maka dari itu guna mewujudkan hal tersebut, pada momen bulan Ramadhan ini Polsek Ajibarang, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah mengadakan kegiatan sholat tarawih secara bergantian di masjid-masjid besar di wilayah Polsek Ajibarang, seperti pada hari Rabu, (31/6) di Masjidil Mambaul Ulum di Desa Ajibarang Kulon Kecamatan Ajibarang Banyumas.
Kapolres Banyumas AKBP Azis Andriansyah, S.H., S.I.K., M.Hum melalui Kapolsek Ajibarang AKP Supardi, S.H pada kesempatan tersebut menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada para jamaah agar meningkatkan sistem keamanan di tempat tinggalnya masing masing supaya terhindar dari aksi kejahatan.
“Masyarakat agar tetap menjaga toleransi beragama dan tidak mudah dipengaruhi oleh provokasi yang akan memecah belah antar umat beragama, serta mencegah timbulnya kelompok radikal intoleransi yang mengatasnamakan agama.”, ucap Kapolsek.
Pada kesempatan itu pula seorang tokoh agama Desa Ajibarang kulon Bapak H. Turkiman menuturkan bahwa merasa senang dan terimakasih kepada Polisi dalam kegiatan mengamankan wilayah Polsek Ajibarang sehingga masyarakat dapat melaksanakan kegiatan sehari-hari dengan lancar dan aman.
Lebih lanjut AKP Supardi, S.H menyatakan bahwa kegiatan sholat tarawih ini akan dilaksanakan di masjid masjid yang ada di Ajibarang selain itu juga anggota Babinkamtibmas juga melaksanakan kegiatan ibadah sholat tarawih di wilayah desa binaannya masing-masing.
“Diharapkan kehadiran Polri di tengah tengah masyarakat seperti kegiatan sholat tarawih akan lebih efektif dalam membina masyarakat.”, ungkapnya.
(Sugiyanto Humas Polsek Ajibarang/PID Promoter Humas Polres Banyumas)